Minggu, 25 Januari 2009

Hsing Yi Chuan

Xing Yi Quan / Hsing Yi Chuan secara sederhanya diartikan ‘ Pukulan dengan koordinasi posisi badan dan pikiran’. Gerakannya terlihat sederhana dengan struktur tubuh yang terkoordinir. Bagaikan pegas yang bisa meredam dan menyalurkan tenaga lawan kebumi kemudian memantulkannya kembali. Xing Yi Quan juga disebut Xin Yi Liu He Quan atau Pukulan dengan keharmonisan hati dan pikiran.

Awalnya seni ini dinamakan Yue Fei Chuan Pu dan dianggap merupakan ciptaan dari Yue Fei / Gak Hui (Hokian) yang merupakan Jendral terkenal dari dinasty Song. Tetapi tidak ada bukti-bukti yang nyata untuk menguatkan hal ini.

Sejarah Hsing Yi Chuan mulai dari Guru Besar Ji Long Feng / Chi Lung Feng dari propinsi Shan Xi, yang hidup sekitar awal tahun 1600 pada masa akhir dinasti Ming dan awal dinasti Qing. Beliau mempelajarinya dari Pertapa Taoist dari gunung Zhong Nan / Chung Nan. Setelah mengalami pelatihan, Ji Long Feng mengerti bagaimana mengkoordinasikan antara Tenaga Dalam ( Nei Kung / Lwe Kang ) dengan kordinasi gerakan badan (Wai Hsing).

Ji Long Feng mempunyai 2 orang murid yang sangat terkenal yaitu Cao Ji Wu dari propinsi Hei Bei dan Ma Xue Li dari propinsi He Nan. Dari sinilah awal munculnya 3 aliran Hsing Yi yaitu Shan Xi, Hei Bei dan He Nan.

Cao Ji Wu amat terkenal bahkan pernah menjuarai turnament beladiri yang diselenggarakan Kerajaan. Beliau mempunyai 2 orang murid yang terkenal yaitu Dai Long Bang dan Dai Lin Bang. Dai Long Bang mewariskan ilmunya kepada Li Luo Neng yang kemudian mempunyai 3 orang murid yang terkenal yaitu Sung Shi Pong, Che Ti Zhai dan Guo Yun Shen.

Guo Yun Shen pernah mengadu Ilmu dengan Guru Besar Ba Gua Zhang. Mereka bertempur selama 3 hari 3 malam. Akhirnya masing-masing bisa mengerti persamaan dan perbedaan kedua jenis beladiri tersebut. Semenjak itulah para praktisi Xing Yi Quan juga mempelajari Ba Gua Zhang dan begitu pula sebaliknya.